Selasa, 23 Apr 2024

Daftar Profil Skuad Timnas Wales Untuk Piala Dunia Qatar 2022

waktu baca 2 menit
Kamis, 13 Okt 2022 22:29 0 215 Aurelie Moeremans

Timnas Wales merupakan salah satu kejutan negara yang akan tampik pada Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Qatar pada akhir tahun ini. Bagaimana tidak, skuad asuhan Page ini akhirnya mampu lolos ke pildun setelah menanti 64 tahun absen dalam gelaran akbar empat tahun sekali itu. Oleh karena itu, beberapa pemain bintangnya seperti Gareth Bale, Daniel James, dan juga Ben Davies akan siap untuk berjuang sekuat tenaga untuk membawa Wales melangkah jauh pada Piala Dunia kali ini.

Timnas Wales sendiri tergabung di Grup B bersama dengan raksasa Eropa Inggris, kuda hitam USA, dan langganan asia yakni Iran. Praktis di atas kertas Inggris merupakan favorit utama pada grup ini, oleh karena itu lolos dengan predikat runner up sangat mungkin untuk bisa didapat Wales mengingat Iran dan USA secara hitungan matematika masih berada di bawah Wales. Terlebih lagi, pildun kali ini bisa jadi menjadi yang terakhir bagi Gareth Bale sebelum dirinya memasuki usia pensiun sebagai pemain bola.

Inilah Daftar Profil Skuad Timnas Wales Untuk Piala Dunia Qatar 2022 :

Penjaga Gawang / Kiper :
Wayne Hennessey – Burnley
Adam Davies – Sheffield United
Tom King – Salford City

Pemain Belakang / Bek :
Chris Gunter – Charlton Athletic
Ben Davies – Tottenham Hotspur
Connor Roberts – Burnley
Ethan Ampadu – Venezia
Chris Mepham – Bournemouth
Joe Rodon – Tottenham Hotspur
Oliver Denham – Cardiff City

Pemain Tengah / Midfielder :
Aaron Ramsey (vice captain) – Rangers
Harry Wilson – Fulham
Jonny Williams – Swindon Town
Matthew Smith – Milton Keynes Dons
Brennan Johnson – Nottingham Forest
Dylan Levitt – Dundee United
Sorba Thomas – Huddersfield Town
Wes Burns – Ipswich Town

Penyerang / Striker :
Gareth Bale (captain) – Los Angeles FC
Daniel James – Leeds United
Rabbi Matondo – Cercle Brugge
Mark Harris – Cardiff City

Dengan komposisi skuad di atas, Wales mungkin akan dengan mudah jika mengalahkan Iran di babak fase grup. Namun, target meraih poin penuh juga harus dilakukan dikala menghadapi USA untuk bisa memberikan harapan lolos ke babak selanjutnya. Hal tersebut mengingat saat melawan Inggris nanti target realistis bagi Bale dkk adalah meraih 1 poin saja alias seri.

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *