Rabu, 17 Apr 2024

Prediksi Final Piala Dunia Argentina vs Prancis Minggu 18 Desember 2022

waktu baca 2 menit
Kamis, 15 Des 2022 23:44 0 230 Aurelie Moeremans

Prediksi Final Piala Dunia – Laga pamungkas even terbesar sepak bola piala dunia akan tersaji pada hari Minggu 18 Desember 2022 besok saat Argentina akan menghadapi sang juara bertahan Timnas Prancis di Stadion Lusail. Bisa dibilang final kedua tim ini ideal dan sama-sama kuat dari sisi materi pemain kedua tim meski di sisi Prancis cukup banyak yang absen akibat cedera seperti Kante, Kimpembe, Nkunku, dan lain sebagainya. Meski begitu, Prancis sejauh ini masih tampil cukup meyakinkan dan bahkan bisa sampai melaju ke final dua edisi berturut-turut.

Piala Dunia Qatar 2022 ini memang terjadi cukup banyak kejutan sejak awal diantaranya adalah kekalahan Timnas Argentina atas Arab Saudi, Jepang yang mampu mengalahkan dua raksasa Eropa Spanyol dan Jerman, lolosnya Australia, dan lain sebagainya. Namun, untuk perjuangan semuanya telah sudah dilewati dengan hasilnya Argentina dan Prancis lah yang akan bertarung guna memperebutkan piala yang paling dicari oleh seluruh pemain sepak bola profesional di seluruh dunia.

Enam Laga terakhir Prancis di Piala Dunia Qatar :
Prancis 2 – 0 Maroko
Inggris 1-2 Prancis
Prancis 3-1 Polandia
Tunisia 1-0 Prancis
Prancis 2-1 Denmark
Prancis 4-1 Australia

Enam laga terakhir Argentina Piala Dunia Qatar :
Argentina 3 – 0 Kroasia
Belanda 2-2 Argentina (3-4 pen.)
Argentina 2-1 Australia
Polandia 0-2 Argentina
Argentina 2-0 Meksiko
Argentina 1-2 Arab Saudi

Prakiraan skuad pemain final Piala Dunia 2022 :

Argentina
Martenez; Acuaa, Otamendi, Romero, Molina; Allister, Fernandez, De Paul; Gomez, Messi, Alvarez.
Pelatih: Lionel Scaloni.

Prancis
Lloris; Kounde, Varane, Upamecano, T. Hernandez; Tchouameni, Rabiot; Dembele, Griezmann, Mbappe; Giroud
Pelatih : Didier Deschamps

Dengan materi kedua tim ini serta perjalanan mereka selama piala dunia berlangsung, maka prediksi dari Argentina vs Prancis ini besar kemungkinan laga akan berakhir dengan hasil imbang di waktu normal 2×45 menit. Namun, admin Suka Daftarin pada kali ini memperkirakan Prancis yang akan menjadi juara hal ini karena berdasarkan faktor mental yang lebih kuat serta beberapa pemainnya yang sudah pernah menghadapi laga final di pildun edisi sebelumnya. Meski begitu, tentu saja laga final ini kesalahan sekecil apapun akan sanggup mempengaruhi hasil di partai pamungkas ini sehingga kedua tim harus berhati-hati.

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *