Sabtu, 27 Apr 2024

Profil Dejan Lovren Bek Kokoh Andalan Timnas Kroasia

waktu baca 2 menit
Kamis, 27 Okt 2022 23:53 0 182 Aurelie Moeremans

Dejan Lovren dianggap sebagai salah satu bek terbaik yang masih diandalkan oleh Kroasia untuk menyongsong Piala Dunia Qatar 2022 yang akan berlangsung sebentar lagi. Duetnya dengan Vida di lini belakang membuat tembok kokoh yang sulit ditembus oleh tim lawan dan salah satu keberhasilan mereka adalah pada edisi pildun terakhir tahun 2018 dimana Kroasia mampu menembus partai puncak final meskipun sayangnya mereka kalah oleh Prancis kala itu.

Dejan Lovren adalah pemain yang berposisi sebagai bek tengah dan dirinya terkenal dengan permainan yang taktis dan lugas. Saat menghadapi pemain lawan dirinya pun tak segan untuk adu fisik dan melancarkan tackling untuk bisa clear bola. Jiwa spartan yang dimiliki oleh Lovren dan Vida ini cukup membuat tenang para pemain Kroasia yang lainnya sehingga untuk lini serang cukup bisa diandalkan kepada dua pemain senior kunci yakni Luka Modric dan juga Mateo Kovacic.

Berikut ini adalah Profil Dejan Lovren Bek Kokoh Andalan Timnas Kroasia :

Informasi pribadi
Tanggal lahir : 5 Juli 1989 (umur 33)
Tempat lahir : Zenica, SFR Yugoslavia
Tinggi badan : 188 cm
Posisi bermain : Bek

Informasi klub
Klub saat ini Zenit Saint Petersburg (Nomor 6)

Karier junior
Karlovac
2004–2006 Dinamo Zagreb

Karier senior
2006–2010 Dinamo Zagreb
2006–2008 → Inter Zaprešić (pinjaman)
2010–2013 Lyon
2013–2014 Southampton
2014–2020 Liverpool
2020–sekarang Zenit Saint Petersburg

Tim nasional
2004–2005 Kroasia U-17
2006 Kroasia U-18
2006–2008 Kroasia U-19
2007–2009 Kroasia U-20
2007–2010 Kroasia U-21
2009–sekarang Kroasia

Dejan Lovren memang merupakan sosok yang cukup vital di Timnas Kroasia dan generasi emas di negara tersebut bisa jadi akan mendekati akhir di Piala Dunia Qatar 2022 ini nanti. Pemain-pemain seperti Luka Modric, Vida, dan juga Perisic salah satu pemain senior ayng sudah berumur di atas 30 sehingga besar kemungkinan ini adalah pildun edisi yang terakhir bagi mereka.

Oleh karena itu kesemua pemain gaek tersebut akan mengerahkan sekuat tenaga mereka demi bisa memberikan yang terbaik untuk edisi piala dunia yang terakhir kali bagi mereka sebelum pensiun. Timnas Kroasia sendiri harus bertempur cukup alot pada fase grup pildun Qatar nanti karena mereka setim dengan Belgia, Maroko, dan juga Kanada yang merupakan kuda hitam.

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *