Selasa, 30 Apr 2024

Profil Yassine Bounou Penjaga Gawang Veteran Maroko

waktu baca 2 menit
Jumat, 28 Okt 2022 14:59 0 177 Aurelie Moeremans

Yassine Bounou adalah salah satu pemain yang diharapkan mampu tampil apik selama gelaran Piala Dunia Qatar 2022 akhir tahun ini nanti. Pria berusia 31 tahun itu memang merupakan seorang kiper yang sudah cukup banyak pengalaman bermain sehingga kematangannya pun sudah teruji. Kepiawaiannya dalam menghalau bola membuat para bek di Maroko termasuk juga Achraf Hakimi pun dibuat tenang dan tidak gampang panik saat berhadapan dengan musuh terutama lawan yang cukup berat.

Yassine Bounou memang sudah tidak muda lagi oleh karena itu ada kemungkinan jika Piala Dunia Qatar ini akan menjadi pildun yang terakhir bagi dirinya sebelum memasuki usia pensiun nantinya. Meski begitu, Maroko nantinya akan berada di grup yang cukup sulit karena mereka harus satu grup dengan Timnas Kroasia, Belgia, dan juga kuda hitam Kanada. Jika meruntut dari peringkat FIFA maka Belgia merupakan lawan yang sangat sulit disusul dengan Kroasia yang mana merupakan finalis piala dunia edisi terakhir 2018 silam.

Berikut ini Profil Yassine Bounou Penjaga Gawang Veteran Maroko :

Nama Lengkap : Yassine Bounou
Tempat Lahir : Montreal, Kanada
Tanggal Lahir : 05 April 1991 (30 Tahun)
Kebangsaan : Maroko
Klub : Sevilla
Posisi : Kiper
No Punggung : 13
Tinggi : 195 cm

Karir Senior
2010 – 2012 : Wydad Casablanca
2012 – 2014 : Atletico Madrid B
2013 – 2016 : Atletico Madrid
2016 – 2020 : Girona
2019 – 2020 : Sevilla (Pinjaman)
2020 – sekarang : Sevilla

Karir timnas
2012-sekarang Maroko

Penghargaan individu
UEFA Europa League Squad of the Season: 2019–2020
La Liga Mid-Season African MVP: 2021–2022
La Liga Best African Player: 2021–2022

Yassine Bounou memang namanya mulai dikenal saat dia mampu tampil apik bersama Sevilla yang merupakan klub atas La Liga Spanyol. Selain itu, dia pun juga mampu memberikan penampilan impresif saat bermain untuk Timnas Maroko. Oleh karena itu tak heran jika pos penjaga gawang selalu dipercayakan kepadanya dan hal itu mampu dibayar dengan lunas saat dirinya bisa tampil apik dan membawa Maroko ke Piala Dunia Qatar.

Itulah tadi sedikit gambaran mengenai Yassine Bounou yang merupakan salah satu senior di Timnas Maroko dan menjadi andalan untuk menjaga gawang dari tim yang berasal dari zona Afrika tersebut. Selain itu, kalian bisa melihat beberapa profil pemain negara kontestan Piala Dunia Qatar pada artikel lain di situs ini.

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *